Wilayah Sungai Bendung Padasan Desa Ngawen Margorejo Membutuhkan Asupan Dana

   Gambar dokumentasi desa tahun 2019 

Pati - Wilayah Sungai Desa Ngawen kecamatan Margorejo Kabupaten Pati membutuhkan asupan Dana untuk perbaikan wilayah sungai yang terkena longsor sebab terkikis banjir, Kamis (01/07/2021).

Berdasarkan keterangan narasumber Eko menjelaskan jika wilayah sungai dekat Bendung Padasan Dua (2) di lahan pertanian di desa saya longsor karena terkikis air saat banjir tahun 2019 an lalu, kejadian tersebut kurang lebih sudah dua (2) tahun lalu,"terangnya.

Berdasarkan keterangan dari beberapa perangkat Desa Ngawen menuturkan jika dulu areal tersebut juga sudah pernah disurvei dari Dinas Terkait baik dari Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) dan juga dari Provinsi namun hingga sekarang kok belum ada tindakan atau dibangun, mungkin masih menunggu anggaran,"tuturnya.

Kami berharap wilayah Bendung Padasan tersebut segera dibangun demi mengantisipasi melebarnya lahan pertanian yang ambrol akibat terkikis air, adapun tindakan yang dibutuhkan adalah pembuatan teras serring atau talud setinggi tiga (3) meteran dengan panjang sepuluh (10) meteran, untuk sisi kanan, yang sisi kiri malah lebih panjang lagi, sekaligus pengurugan kembali karena tanahnya habis terseret arus banjir,"pungkasnya.


(AR)

Iklan mpn

Posting Komentar

0 Komentar