Kendal - Medipatinews.com | Sebuah langkah positif dilakukan oleh jajaran SMPN 1 Cepiring Kabupaten Kendal yakni melaksanakan pemilihan ketua OSIS baru dan tatacara pemilihannya sesuai dengan pemilihan kepala daerah.Kegiatan tersebut dilaksanakan Kamis (10-10-2024).
Kepala Sekolah setempat Zubaidi SPd MPd mengatakan pelaksanaan pemilihan sama persis dengan pelaksanaan Pilkada.
Hal ini dimaksudkan agar ada pembelajaran positif kaitannya dengan demokrasi. Yang mana dalam demokrasi ada yang kalah dan menang, ada perbedaan pilihan dan pendapat.
" Disini demokrasi yang dilaksanakan dari siswa, untuk siswa dan oleh siswa" kata Zubaidi.
Sebelumnya ada tiga calon ketua yang di calonkan dari kelas VIII masing masing adalah Yusuf Mustofa, Yasmin Qonita Nurul F dan Nicky Aisha Rania
Calon tersebut juga telah membentuk tim sukses, tim kampanye, penyampaian visi dan misi, debat calon dan seterusnya.
Ditambahkan, ada tiga TPS yang dipersiapkan, tiap TPS ada tujuh petugas dengan hak pilih sekitar 250 orang per TPS. Jumlah pemilih yang ada sebesar 765 dari siswa dan 64 orang guru/karyawan.
Seluruh petugas TPS berasal dari siswa, dengan mengenakan kostum berbeda dengan siswa lain.
Pertama pemilih di panggil, terus melakukan pencoblosan, dan dikumpulkan dalam kotak suara, diakhiri dengan pencelupan tinta.
Kemudian surat suara dikumpulkan di suatu tempat untuk dilaksanakan perhitungan yang disaksikan pemilih.
Kegiatan ini juga memperoleh respon positif dari siswa.
Salah seorang petugas TPS mengaku mendapat pengalaman baru dalam menjalankan tugasnya.
Nantinya pengalaman seperti ini bisa dipraktekkan langsung dalam masyarakat ketika ada pesta demokrasi.
Sebagai tambahan, ketua calon yang memperoleh suara terbanyak ketua OSIS.
Sedang dua lainnya menduduki jabatan di bawahnya.
Kegiatan ini juga memperoleh apresiasi positif dari PPK dan Bawaslu Kecamatan Cepiring.
(Teguh)

0 Komentar