Pemkab Kendal Berikan Penghargaan Pada Atlet Berprestasi

Kendal - Medipatinews.com | Pemerintah Kabupaten Kendal memberikan penghargaan kepada atlet yang berprestasi pada ajang Porprov XVI di Pati Raya tahun 2023 lalu. Pemberian penghargaan tersebut di laksanakan di Pendopo Tumenggung Bahurekso Rabu (19-6-2024).

Hadir pada kesempatan itu Sekda Ir Sugiono MT, Ketua KONI Subur Isnadi dan jajarannya, Kepala Disporapar Ircham Chalid, Ketua Kontingen Porprov Sulistiyo Ari Bowo, dan undangan lainnya.

Sekda yang membacakan sambutan Bupati Dico mengucapkan terima kasih kepada para atlet, pelatih, maupun official yang telah berjuang keras untuk sebuah prestasi, sehingga ada peningkatan prestasi dari sebelumnya.

Yang akan datang tahun 2026 di Semarang Raya prestasi itu akan lebih meningkat lagi.Apalagi kita juga sebagai salah satu tuan rumah.
"Harapannya kita masuk lima besar" kata Sekda.

Ketua KONI Subur Isnadi mengucapkan pada semua elemen yang telah mendukung suksesnya kontengan Kabupaten Kendal pada Porprov 2023 lalu.

Kita juga mengucapkan terima kasih pada pemerintah Kabupaten Kendal yang telah memberikan penghargaan pada atlet.
Walaupun ada keterlambatan tapi tetap kita syukuri karena di daerah lain tidak semua atlet berprestasi memperoleh penghargaan dari Pemkab.

Kedepan kita harus lebih kompak lagi untuk prestasi yang lebih baik.
Saat ini KONI juga sudah melakukan langkah diantarnya peningkatan management organisasi. Kepada Cabor yang ada masalah bisa berkoordinasi agar permasalahan ditindaklanjuti.
"Kita harus kompak untuk prestasi di masa mendatang" kata Subur Isnadi

Sebelumnya Kepala Disporapar melaporkan bahwa dana untuk kegiatan ini berasal dari APBD Kendal. Dana untuk atlet berprestasi sebesar Rp 6,890 milyar.

Untuk medali emas perorangan ada 17 medali, per orang Rp 40 juta. Medali perak 17 medali Rp 20 juta per orang. Untuk beregu lima regu, Rp 45 juta per medali. Medali perak Rp 35 juta untuk 10 regu.

Untuk peraih medali perunggu tetap memperoleh penghargaan namun masih menunggu.

(Teguh)

Iklan mpn

Posting Komentar

0 Komentar