Bupati Kendal Meramaikan Sepak Bola HUT PWI


Kendal - Mediapatinews.com
Dalam rangka memperingati HPN dan HUT ke 77 tahun 2023 pengurus PWI Kendal menyelenggarakan sepak bola Trofeo yang menghadirkan tiga tim masing masing PWI, Paguyuban Kades dan Pemkab Kendal. Kegiatan itu di selenggarakan di stadion Utama Kebondalem Kendal, Jumat ( 3-3-2023) sore.

Pertandingan pertama antara PWI dengan Paguyuban Kades dengan score 3-1 untuk kemenangan kades.Selanjutnya Kades dengan Pemkab yang di perkuat Bupati Dico M Ganinduto, dan Kadisporapar M Ircham Chalid dengan score 2-1 untuk Pemkab. Pada pertandingan tersebut Bupati menyumbangkan satu gol.

Selanjutnya, pertandingan terakhir antara PWI dengan Pemkab Kendal yang dengan hasil sama kuat 1-1.

Menurut Ketua PWI Agus Umar kegiatan ini sebagai ajang silaturahmi antar PWI, Kades dan Pemerintah Kabupaten.
PWi Kendal juga akan menyelenggarakan lomba karaoke antar OPD yang akan di selenggarakan di Tumenggung Bahurekso.
"Kegiatan ini sebagai sarana refresing dan hiburan" kata Agus Umar.

Sementara itu Bupati Dico mengapresiasi kegiatan yang diselenggarakan pengurus PWI kabupaten Kendal ini.

Kita menyadari antara PWI dan pemerintah perlu menjalin komunikasi yang harmonis. Selama ini sinergitas keduanya tidak diragukan lagi. Hubungan baik ini akan terus ditingkatkan untuk kemajuan Kabupaten Kendal.

(Teguh)

Iklan mpn

Posting Komentar

0 Komentar