Kendal - Mediapatinews.com |
Bupati Kendal Dico M Ganinduto mengaku akan berkonsentrasi mengurusi Kendal, belum ada keinginan meninggalkannya.
Dengan program yang ada ingin memajukan sekaligus meningkatkan kesejahteraan masyarakatnya.
"Tapi sebagai orang politik siap ditempatkan di mana saja yang terpenting membawa kemanfaatan bagi masyarakat" kata Dico, Kamis (23-2-2023).
Orang pertama di Kendal mengatakan hal itu kepada awak media yang melakukan wawancara seusai mengikuti Sidang Paripurna di Gedung DPRD.
Dikatakan, tahun 2023 ini di Kabupaten akan di bangun beberapa proyek strategis yang cukup besar, antara renovasi Masjid Agung, Pembangunan Pasar Weleri, pembangunan GOR, dan seterusnya.
Beberapa proyek besar itu memerlukan perhatian dari pemerintah agar hasilnya menggembirakan.
Sebagaimana pernah di beritakan sebelumnya, bawa Dico M Ganinduto bersama Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka sangat pas untuk memimpin propinsi Jawa Tengah pada pemilihan gubernur 2024 mendatang.
Bahkan Lembaga Survei Aksara Research and Consulting menilai Gibran dan Dico pas untuk memimpin Jawa Tengah .
(Teguh)

0 Komentar